-->

Catatan Anekdot sebagai Metode Pengumpulan Data Penelitian

Pengertian, tujuan, jenis, kelebihan, dan kekurangan metode/teknik catatan anekdot dalam pengumpulan data penelitian.

Ditulis oleh: Ide Proposal Skripsi
--- Ads 1 ---
--- Ads 2 ---
--- Ads 3 ---
Catatan anekdot merupakan cara mengumpulkan data atau informasi melalui pengamatan langsung mengenai sikap dan perilaku subjek penelitian yang muncul dengan tiba-tiba. Catatan ini berisi uraian tertulis tentang perilaku yang ditunjukkan oleh subjek penelitian dalam situasi khusus dan dalam waktu tertentu.

Catatan anekdot dicatat dengan singkat yang menjelaskan tentang sesuatu yang terjadi secara faktual (sesuai dengan yang didengar dan dilihat), secara objektif, menceritakan bagaimana, kapan, dan di mana peristiwa tersebut terjadi, serta apa yang dikatakan dan dilakukan subjek penelitian tersebut.

Catatan anekdot adalah suatu alat untuk mengumpulkan data tingkah laku yang di luar kebiasaan subjek penelitian, atau catatan yang menulis peristiwa yang terjadi seketika di luar kebiasaannya. Misalkan saat subjek penelitian tersebut melihat temannya bersedih, kemudian dia meresponnya dengan cara menghibur teman yang bersedih tadi.

Readmore:

Karakteristik dan Ciri-Ciri Catatan Anekdot sebagai Metode Pengumpulan Data Penelitian:

  • Berupa deskripsi singkat suatu peristiwa faktual.
  • Catatan tidak boleh mengandung kesimpulan, penilaian, ataupun pendapat dari peneliti.
  • Catatan harus berisi kejadian penting tentang subjek penelitian.
  • Peneliti membuat kesimpulan mengenai pola perilaku tertentu pada subjek penelitian setelah terkumpulnya data dengan jumlah yang memadai.
  • Mencatat apa yang dibicarakan dan sikap yang diekspresikan subjek penelitian.
  • Mencatat perilaku positif maupun negatif yang tidak biasa dilakukan subjek penelitian.

Manfaat Catatan Anekdot sebagai Metode Pengumpulan Data Penelitian:

  • Untuk mendapatkan deskripsi perilaku individu yang lebih tepat.
  • Untuk mendapatkan gambaran sebab-akibat perilaku khusus individu.
  • Untuk mengembangkan cara menyesuaikan diri dengan masalah dan kebutuhan individu.

Tujuan Catatan Anekdot sebagai Metode Pengumpulan Data Penelitian:

  • Memunculkan situasi pembelajaran yang tepat, sehingga dapat memunculkan perilaku yang diharapkan serta mencegah munculnya perilaku yang tidak diharapkan
  • Memperkuat pemahaman terhadap subjek penelitian sebagai suatu pola

Jenis-Jenis Catatan Anekdot sebagai Metode Pengumpulan Data Penelitian:

  • Catatan anekdot instrumental, dilakukan di luar proses pembelajaran misalnya saat sedang istirahat.
  • Catatan anekdot periodik, dilakukan di dalam proses pembelajaran misalnya saat sedang pelajaran menggambar.

Bentuk Catatan Anekdot sebagai Metode Pengumpulan Data Penelitian:

  • Bentuk evaluatif, mendeskripsikan kegiatan atau perilaku berupa penilaian berdasarkan suatu ukuran.
  • Bentuk deskripsi umum, berisi catatan tentang perilaku dalam situasi tertentu.
  • Bentuk deskripsi khusus, berisi catatan tentang perilaku dalam situasi khusus.
  • Bentuk interpretatif, berisi penafsiran terhadap perilaku subjek penelitian.

Kelebihan dan Kekurangan Catatan Anekdot sebagai Metode Pengumpulan Data Penelitian:

Kelebihan:
Dapat mencatat peristiwa yang berguna bagi perkembangan subjek penelitian.
Hasil pengamatan bersifat objektif dan asli.
Bisa digunakan untuk memahami subjek penelitian secara lebih tepat.
Kekurangan:
Taraf reliabilitasnya rendah.
Menuntut kesabaran dan waktu yang relatif lama dalam mengamati suatu peristiwa.
Objektivitas catatan dapat berkurang jika pencatatan tidak dilakukan segera.