-->

Contoh Judul Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Terbaik dan Terlengkap

Download contoh judul skripsi penelitian tindakan kelas (PTK) berbagai jenis sebagai referensi penyusunan skripsi PTK.

Ditulis oleh: Ide Proposal Skripsi
--- Ads 1 ---
--- Ads 2 ---
--- Ads 3 ---
Contoh judul penelitian tindakan kelas (PTK) merupakan contoh judul penelitian yang berkonteks kelas dan dilaksanakan guru untuk menyelesaikan masalah pada kegiatan pembelajaran, memperbaiki mutu pendidikan, dan hasil pembelajaran serta mencoba hal baru dalam pembelajaran demi peningkatan mutu pendidikan.

Penelitian tindakan kelas (PTK) adalah suatu proses di mana peneliti menguji proses pembelajaran mereka sendiri secara sistematik untuk memperbaiki sistem pembelajaran, proses, cara kerja, isi, maupun situasi pembelajaran. Penelitian tersebut dimaksudkan untuk mengubah proses pembelajaran di masa mendatang sehingga menjadi lebih baik.

Seorang peneliti harus terdorong untuk melaksanakan penelitian tindakan kelas sehingga menemukan solusi dalam memperbaiki cara mengajar sehingga menjadi lebih baik. Selain itu, juga bisa memperbaiki teknik penyampaian materi sehingga mudah dipahami oleh peserta didik. Penelitian tindakan kelas akan lebih efektif jika dilakukan langsung oleh guru, karena guru terjun langsung melakukan pembelajaran di kelas.

Readmore:

Penelitian tindakan kelas bermanfaat bagi guru dan siswa. Bagi guru, penelitian tindakan kelas akan memacu dan meningkatkan kompetensi guru pada saat mengatasi masalah yang berkaitan dengan pembelajaran, sehingga meningkatkan profesionalisme guru. Bagi siswa, penelitian tindakan kelas akan memperbaiki dan meningkatkan proses pembelajaran yang memacu kompetensi belajar siswa.

Contoh judul penelitian tindakan kelas (PTK) terbagi menjadi beberapa jenis antara lain penelitian diagnostik, penelitian partisipan, penelitian empiris, dan penelitian eksperimental. Masing-masing penelitian tersebut mempunyai persamaan dan perbedaan antara satu jenis penelitian dengan jenis lainnya.

Contoh Judul Proposal Skripsi Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Terbaik dan Terlengkap:


Contoh Judul Skripsi Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Diagnostik:

  • Aplikasi Pembelajaran dengan Bermain dalam Peningkatkan Keterampilan Gerak Dasar
  • Identifikasi Miskonsepsi Matematika pada Materi Volume Tabung, Balok, dan Kubus
  • Penerapan Model Pembelajaran Jigsaw dalam Peningkatan Prestasi Belajar Siswa
  • Meningkatkan Motivasi Belajar dengan Strategi Pakem
  • Pembelajaran Berbasis Kontruktivisme dan Kontekstual dalam Peningkatan Kemampuan Siswa dalam Pemahaman Konsep
  • Penerapan Penilaian Portofolio pada Pembelajaran Bahasa Inggris dalam Peningkatan Hasil Pembelajaran
  • Implementasi Model Pembelajaran STAD dalam Peningkatan Keterampilan Menulis
  • Pengembangan Media Sandpaper Letters pada Materi Menulis Tegak Bersambung
  • Pengembangan LKS Berbasis Kecerdasan Ganda
  • Pengembangan Media Berbasis Inkuiri pada Pembelajaran
  • Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika dengan Memanfaatkan Media Pembelajaran
  • Peranan Media dalam Peningkatan Keterampilan Membaca Usia Dini
  • Upaya Peningkatan Kreativitas Peserta Didik dengan Penggunaan Model Konstruktivisme dalam Pembelajaran IPA
  • Upaya Meningkatkan Efektivitas Pelajaran Bahasa Inggris dengan Pemanfaatan Media Audio Visual
  • Upaya Peningkatan Kemampuan Menulis dan Membaca Permulaan dengan Model Kooperatif CIRC
  • Upaya Peningkatan Kemampuan Menulis Karangan Siswa melalui Pemanfaatan Media Gambar Seri
  • Peningkatan Keterampilan Berbicara dengan Pemanfaatan Media Gambar
Readmore: Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Diagnostik

Contoh Judul Skripsi Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Partisipan:

  • Meningkatkan Keterampilan Membaca Pemahaman dengan Implementasi Pembelajaran Cooperative Learning.
  • Pembelajaran Menggunakan Media Dimensi Tiga dalam Peningkatan Prestasi Belajar dan Motivasi Siswa
  • Penerapan Metode Pembelajaran Jigsaw dalam Peningkatan Keterampilan Bercerita
  • Penerapan Model Pembelajaran Teknik Two Stay Two Stray dalam Peningkatan Keterampilan Berdiskusi Peserta Didik
  • Pengembangan Buku Cerita tentang Tradisi Ruwatan dalam Konteks Pendidikan Karakter Kebangsaan
  • Penggunaan Alat Bantu Pembelajaran dalam Meningkatkan Pembelajaran Lempar Lembing
  • Penggunaan Model Learning Cycle dalam Peningkatan Ketrampilan Siswa
  • Peningkatan Kreativitas Siswa dalam Proses Belajar melalui Penerapan Model Generatif
  • Peningkatan Motivasi Belajar dalam Mata Pelajaran PKn Melalaui Model Berbasis Portopolio
  • Upaya Peningkatan Keterampilan Bermain Drama melalui Media Video Drama
  • Upaya Meningkatkan Minat dan Motivasi dengan Menggunakan Metode Laboratory
Readmore: Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Partisipan

Contoh Judul Skripsi Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Empiris:

  • Meningkatkan Kemampuan Memecahkan Masalah dengan Penggunaan Model Inkuiri
  • Pembelajaran dengan Model Realistic Mathematic Education dalam Peningkatan Prestasi Belajar pada Pembelajaran Matematika
  • Penguasaan Teknik Lempar Cakram dalam Mata Pelajaran Penjasorkes dengan Menggunakan Modifikasi Alat Peraga pada Peserta Didik
  • Meningkatkan Kemampuan Apresiasi dengan Model Pembelajaran STAD
  • Meningkatkan Keterampilan Berbahasa melalui Pendekatan Integratif
  • Meningkatkan Keterampilan Menulis dengan Pemanfaatan Teknik Parafrase
  • Upaya Peningkatan Motivasi Belajar dengan Pendekatan Pmbelajaran Sains Teknologi Masyarakat
  • Upaya Peningkatan Pemahaman Peserta Didik dalam Pembelajaran IPA melalui Metode Demonstrasi
  • Upaya Mengembangkan Kreativitas dan Bakat Siswa melalui Pembelajaran Discovery Learning
Readmore: Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Empiris

Contoh Judul Skripsi Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Eksperimental:

  • Penerapan Model Problem Based Learning dalam Meningkatkan Keterampilan Pemecahan Masalah
  • Penerapan Model Pembelajaran Konstruktivisme Assisted Learning untuk Peningkatan Keterampilan Menulis
  • Penerapan Pendekatan Pembelajaran Kontekstual dalam Peningkatan Kualitas Menulis Narasi
  • Penerapan Pendekatan Tematik dalam Peningkatan Kualitas dan Hasil Belajar
  • Meningkatkan Keterampilan Berbicara dengan Pemanfaatan Metode Pembelajaran Bermain Peran
  • Meningkatkan Keterampilan Menulis dengan Memanfaatkan Media Cerita Bergambar
  • Peningkatan Motivasi Belajar dan Minat Siswa melalui Metode Pembelajaran Ceramah Bervariasi
  • Upaya Peningkatan Motivasi melalui Pembelajaran Quantum Teaching
  • Peningkatan Motivasi melalui Pendekatan Pembelajaran Eksploratory Discovery
  • Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa dengan Menggunakan Pembelajaran Kooperatif Jigsaw
  • Upaya Peningkatan Keterampilan Berbicara melalui Metode Pembelajaran Sosiodrama
  • Usaha Meningkatkan Keterampilan Menulis dan Membaca Permulaan dengan Pendekatan Kontekstual
Readmore: Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Eksperimental